Tips Ampuh Penanganan Penyakit Jantung Yang Efektif

Jantung merupakan organ yang sangat penting bagi manusia karena jantung berfungsi untuk memompa dan mengedarkan darah ke seluruh tubuh. Sehingga jika terjadi gangguan pada jantung, maka resiko yang ditimbulkan sangat berbahaya dan bisa mengakibatkan kematian. Penyakit jantung merupakan penyakit yang paling berbahaya karena penyakit ini menjadi pembunuh nomor satu bagi manusia di seluruh dunia. Maka dari itu, rawatlah jantung anda sebaik mungkin agar jantung anda tetap bekerja dengan baik. Ada beberapa gejala yang sering terjadi pada penderita jantung, diantaranya adalah
  • Sering merasa kelelahan tanpa melakukan aktivitas berat
  • Sering berkeringat
  • Nyeri pada dada
  • Sering merasa mual
  • Sering pusing terutama saat terkena sinar matahari
  • Denyut jantung tidak teratur
  • Kesulitan bernafas
  • Mengalami pembengkakan pada bagian tubuh tertentu

Beberapa Hal Dalam Menangani Penyakit Jantung


Untuk melakukan penanganan penyakit jantung ini, ada beberapa hal yang bisa anda lakukan agar penyakit jantung tidak menjadi semakin parah. Dan berikut ini beberapa hal yang bisa dilakukan dalam penanganan penyakit jantung:

penanganan penyakit jantung
  1. Menyelamatkan otot jantung dari kerusakan permanen. Jika otot jantung banyak yang terselamatkan, maka jantung dapat kembali memompa setelah serangan jantung.
  2. Melakukan tahapan kateterisasi dan pemasangan untuk menjaga pembuluh darah koroner agar tidak mengalami penyumbatan. Hal ini biasanya dilakukan oleh penderita jantung koroner.
  3. Memberikan obat untuk mencegah timbulnya penyakit jantung. Ada beberapa obat yang sering diberikan kepada penderita penyakit jantung, diantaranya adalah:

    Obat jantung, obat ini digunakan untuk penderita gagal jantung dan aritmia.
    Obat golongan ace inhibitor, obat golongan ini digunakan untuk membantu menurunkan tekanan darah, dan biasanya juga dikombinasikan dengan diuretik untuk mengurangi penimbunan cairan yang menyebabkan darah yang masuk ke jantung mengalami penurunan.
    Obat antagonis angiostein ii, obat ini diberikan untuk penderita gagal jantung kingestif
    Obat golongan antiangina, obat ini  digunakan untuk mengatasi masalah gejala penyakit jantung seperti nyeri pada dada yang biasa disebut angina pectoris.
    Obat antagonis kalsium, obat ini berfungsi untuk menurunkan tekanan darah tinggi.
    Obat beta loker, obat ini berfungsi untuk menghambat efek dari sistem saraf simpatis.

  4. Memakan makanan yang menyehatkan dan hindari mengkonsumsi makanan yang memiliki kandungan lemak, karbohidrat, dan kolestrol yang tinggi.
  5. Jaga pola hidup yang sehat dan rajin berolahraga
  6. Hentikan kebiasaan merokok sekarang juga

Langkah Jitu Penanganan Penyakit Jantung

Itu tadi beberapa langkah yang dilakukan untuk penanganan penyakit jantung. Periksalah kondisi anda secara teratur agar anda bisa mendapatkan penanganan yang tepat.